IYoS pintu gerbang bagi para atlet muda

Ilustrasi. (AFP)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Festival Indonesia Youth and Sport (IYoS)merupakan pintu gerbang bagi para atlet muda untuk membangun prestasi, mental dan kepribadian kuat agar bisa menggapai dunia.

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Setda) Aceh, Dermawan pada pembukaan festival IYoS 2016 di komplek Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh, Sabtu (23/4).

“Sebab kita percaya masa depan prestasi olahraga nasional sangat ditentukan kualitas para atlet-atlet mudanya saat ini,” kata Dermawan.

Adapun tujuan dari acara ini, sebut Dermawan, yang pertama adalah untuk memberi ruang kepada para atlet muda lokal untuk mengikuti proses pembinaan mental dan mengasah kemampuan dalam ajang kompetisi olahraga tingkat nasional.

“Kedua, sebagai wahana untuk mencari dan menyeleksi bibit-bibit baru untuk dilatih secara khusus sebagai atlet nasional,” sebutnya.

Dan yang ketiga, lanjutnya, dalam rangka membangun kesadaran dan semangat masyarakat dalam menyongsong Asean Games tahun 2017 yang akan berlangsung di Jakarta dua tahun mendatang.

Menurutnya, berdasarkan tiga tujuan yang disebutkan itu, maka dapat pula dikatakan, acara ini merupakan salah satu wahana untuk menguji proses latihan para atlet muda yang berlangsung di berbagai daerah selama ini.

“Bagi siapa pun yang bertanding pada even ini adalah aset bangsa yang kelak menjadi kebanggaan rakyat Indonesia,” harap Dermawan.

IYoS merupakan kegiatan multi even olahraga yang dikhususkan bagi para atlet muda usia 5-17 tahun, dan digelar setiap tahun untuk menyambut ASEAN Games 2018 yang akan dilaksanakan di Jakarta, Indonesia. [Aidil Saputra]

Related posts