Lhokseumawe (KANALACEH.COM) – Ustaz Nur Maulana menyampaikan tausiah kepada seluruh keluarga besar TNI Makorem 011/Lilawangsa, Makodim 0103/Aceh Utara serta masyarakat Kota Lhokseumawe dan Kabupaten Aceh Utara di Lapangan Jenderal Sudirman Korem 011/Lilawangsa, Sabtu (7/5) malam.
Dandim 0103/Aceh Utara, Letkol Inf Eka Oktavian Wahyu Cahyono mengatakan, dalam rangka memeringati Isra Mi’raj ini, Korem 011/Lilawangsa dan Kodim 0103/Aceh Utara mengundang Ustad Nur Maulana untuk menyampaikan tausiah tersebut.
“Kepada masyarakat Aceh, khususnya yang ada di Lhokseumawe dan Aceh Utara, mari kita hadiri peringatan Isra Mi’raj dan mendengarkan tausiah yang akan disampaikan Ustaz Maulana,” imbaunya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Lhokseumawe, Suaidi Yahya dan Bupati Aceh Utara, Muhammad Thaib serta masyarakat yang telah mendukung terselenggaranya peringatan Isra Mi’raj itu. [Sammy/rel]