Dalam sehari, PMI butuh 100 kantong darah

Kegiatan donor darah PMI Banda Aceh di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Minggu (15/5). (Kanal Aceh/Fahzian Aldevan).

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Kepala Unit Tranfusi Darah Palang Merah Indoensia (PMI) Kota Banda Aceh, Teuku Ilhami Surya Akbar mengatakan bahwa dalam sehari, pihaknya membutuhkan seratus kantong darah setiap harinya.

“PMI Kota Banda Aceh setiap harinya membutuhkan 100 kantong darah, berarti dalam satu bulan ada 3000 kantong darah. Sementara saat ini kami hanya mampu menyediakan sekitar 2500 kantong darah, yang 500 lagi donor pengganti. Jadi kita masih kekurangan,” ujarnya kepada Kanalaceh.com di lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Minggu (15/5).

Ia menambahkan, PMI Kota Banda Aceh terus melakukan strategi dalam membuat kegiatan donor darah, seperti dengan mobil agar penyumbang darah bertambah.

“Supaya distribusi darah ke 16 rumah sakit dan klinik yang ada di Banda Aceh ini tercukupi, maka kami terus mengejar target,” katanya.

Ilhami berharap agar masyarakat Banda Aceh menjadikan donor darah tersebut sebagai gaya hidup.

“Karena banyak masyarakat di luar sana membutuhkan bantuan kita. Tidak mesti dengan mengeluarkan uang, tapi salah satunya dengan menyumbang darah,” imbuhnya. [Fahzian Aldevan]

Related posts