Andai Jamie Vardy pergi dari Leicester ke Arsenal…

Riyad Mahrez (kiri), Jamie Vardy (tengah), dan N'Golo Kante yang dianggap sebagai faktor kunci dalam kesuksesan Leicester City musim ini. (BBC)

Leicester (KANALACEH.COM) – Jamie Vardy diberitakan bakal pergi dari Leicester City dan bergabung ke Arsenal. Hal ini dinilai mantan pemain Leicester, Gerry Taggart, bakal menimbulkan efek domino negatif.

Vardy santer diberitakan akan menjadi pembelian pertama Arsenal pada bursa transfer musim panas ini. The Gunners, julukan Arsenal, dikabarkan pada Jumat (3/6) telah menawarkan untuk mengaktifkan klausul pembelian Vardy.

Dengan tawaran 20 juta poundsterling (sekitar Rp386 miliar) dari Arsenal, manajemen Leicester tak bisa menolak. Putusan tinggal berada di Vardy.

Dia dikabarkan akan mempertimbangkan tawaran gaji 120.000 poundsterling dari The Gunners. Jumlah tersebut dua kali dari nominal yang didapatkan dia di Leicester, sejak menandatangani pembaruan kontrak pada Februari lalu.

Andai Vardy memilih pergi, Taggart menilai akan ada efek domino bagi The Foxes, julukan Leicester. Sebab, etos kerja Leicester dalam dua musim terakhir tak lepas dari sosok pekerja keras seperti Vardy dan beberapa pemain lain.

“Jika Vardy pergi, akan ada 2-3 pemain pilar lain yang juga pergi,” kata Taggart, bek Leicester antara 1998 dan 2004, kepada BBC, Senin (6/6).

“Saya tahu staf kepelatihan Leicester akan bisa mencari pengganti terbaik Vardy dengan uang transfer itu. Namun, demi kebaikan seluruh tim, sebaiknya Vardy bertahan,” tuturnya.

Analisis Taggart memang tidak mengada-ada. Setelah tampil gemilang mengantarkan Leicester menjuarai Premier League, Vardy dkk diincar beberapa klub teras Eropa.

Selain Vardy, Riyad Mahrez dan N’Golo Kante termasuk nama pemain pilar yang diberitakan bakal pergi pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Sementara itu, pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson, meminta Vardy menentukan sikap jelang Piala Eropa 2016. Dengan begitu, dia akan bisa fokus membela Inggris, bukan soal transfer. [Kompas]

Related posts