Nelayan di Lhokseumawe tak melaut, harga ikan naik

Cuaca buruk nelayan Aceh pilih tidak melaut
Ilustrasi nelayan tidak melaut. (Kanal Aceh/Fahzian Aldevan)

Lhokseumawe (KANALACEH.COM) – Para nelayan di Kota Lhokseumawe, belum melaut, karena masih dalam suasana lebaran Idul Adha, sehingga mengakibatkan harga ikan di sejumlah pasar tradisional di daerah itu naik.

Zakaria, salah seorang pedagang di Pasar Inpres Lhokseumawe, Jumat (16/9) mengatakan, harga semua jenis ikan segar mengalami kenaikkan sekitar 20 persen, karena persediaan terbatas, akibat banyak nelayan yang belum melaut.

Ia mengatakan, nelayan belum melaut karena baru hari raya Idul Adha, Selain  pantangan melaut, sehingga harga ikan segar melonjak tinggi di pasaran.

Ikan tongkol yang biasanya berkisar antara Rp20 hingga Rp25 ribu kini naik menjadi Rp30 ribu/Kg.

Begitu juga dengan jenis ikan lainnya, terutama untuk jenis ikan tangkap, hampir semua jenis tinggi harganya bila dibandingkan sebelumnya, sedangkan untuk jenis ikan budidaya juga menyesuaikan dengan harga pasar, jelas dia.

Namun, kata Zakaria, kemungkinan besar dalam waktu dekat harga ikan segera akan turun, karena nelayan akan segera melaut lagi.

“Mungkin besok nelayan akan kembali melaut seperti biasanya. Nelayan ditempat kita bila hari raya libur melaut sampai seminggu. Sedangkan sekarang sudah sampai seminggu dan mereka tentunya akan segera melaut kembali dan dengan begitu harga ikan segar juga akan turun,” kata Zakaria. [Antara]

Related posts