Humas Polda : Aceh Singkil rawan konflik saat pilkada

Kabid humas polda Aceh, Kombes Pol Goenawan. (tribratanewsaceh.com)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Menjelang Pilkada Aceh, salah satu daerah yang rawan terjadi konflik ialah daerah Singkil. hal itu di sebabkan karena banyaknya simbul – simbul dalam identitas sosial dan budaya,   sehingga mengarah pada kegiatan dihedritasi (alih fungsi) kepercayaan kepada identitas komunal (Identitas kelompok).

Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Goenawan saat menanggapi salah satu pertanyaan, saat memjadi pemateri pada acara diskusi publik yang bertajuk “menuju pilkada bersih, jujur dan santun” di Black Jack Coffe, Banda Aceh, Rabu (12/10).

“Banyaknya simbul – simbul itu salah satu munculnya konflik komunal, biasanya itu dimanfaatkan oleh orang berpolitik dan dijadikan sebagai isu,” jelasnya.

Menurut Goenaawan, identitas kepercayaan itu dianggap sangat  flesibelitas sehingga sering menyebabkan retaknya hubungan antar komunal di masyarakat. selain itu, ia juga berharap dalam pilkada 2017 nanti agar seluruh masyarakat memiliki peran penting dalam menjaga perdamaian.

‘Masyarakatlah memiliki peran yang sangat besar dalam menjaga perdamaian dalam pemilu nanti,” ungkapnya.[Fahzian Aldevan]

 

Related posts