Produk UKM Aceh tampil di expo kewirausahaan mahasiswa

Malang (KANALACEH.COM) – Dua Mahasiswi Fakultas Pertanian Unsyiah, Wulan dan Masrura mewakili Aceh untuk memamerkan produk wirausaha dalam acara expo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) pada Rabu (16/11).

KMI merupakan acara tahunan yang diadakan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti). Tahun ini, diadakan di Universitas Brawijaya, Malang.

Dalam expo tersebut, mahasiswa universitas dari seluruh Indonesia berkumpul untuk memamerkan produk-produk wirausaha, promosi, membangun jaringan usaha, bertukar ide bisnis kreatif, sharing dengan wirausahawan sukses, dan ajang untuk mengembangkan semangat kewirausahaan.

“Kami di sini memamerkan produk-produk UKM khas Aceh agar dapat dikenal luas oleh masyarakat seluruh Indonesia,” kata Wulan dalam siaran pers kepada Kanalaceh.com, Jumat (18/11).

Ia menyebutkan, produk khas Aceh yang dipamerkan adalah keripik Kagura, Burak (Bumbu Rujak Kawista), Piyoh, Amla Fruit Tea, Alubu Food Bumbu Mie Aceh, dan Minyeuk Pret.

“Kami sangat bangga dapat memamerkan produk khas Aceh kepada masyarakat Indonesia yang hadir pada expo tersebut,” ujar Wulan.

Wulan mengaku, banyak mahasiswa Aceh yang berada di Malang mengunjungi stan perwakilan Aceh itu untuk memberikan dukungan.

“Mereka menyatakan bahwa produk tersebut merupakan yang paling diburu, karena cita rasa produk tersebut sedikit dapat mengobati rasa rindu mereka akan kampung halaman,” katanya. [Aidil/rel]

Related posts