Mahasiswa desak Plt Gubernur Aceh tak pergubkan APBA

Mahasiswa KAMMI menggelar aksi di kantor Gubernur Aceh, Rabu (4/1) terkait penolakan Pergub APBA 2017. (Kanal Aceh/Fahzian)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Belasan mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (Kammi) Aceh melakukan unjuk rasa di depan halaman Kantor Gubernur Aceh, Rabu (4/1).

Unjuk rasa tersebut dilakukan untuk mendesak penolakan terhadap Anggaran Pendapatan Belanja Aceh (APBA) yang ingin dipergubkan oleh Plt Gubernur Aceh, Soedarmo.

“Kalau dipergubkan banyak sekali kerugian bagi rakyat Aceh, bahkan hampir 2 trilyun lebih, ini kepentingan masyarakat Aceh, bukan kepentingan para elit politik,” kata Koordinator aksi, Heri Safrijal lewat pengeras suaranya.

Selain itu dalam aksi yang dijaga ketat oleh pihak keamanan, mereka juga membawa sejumlah atribut yang menulis di antaranya, “Selamatkan uang rakyat Aceh”, “Gubernur dan DPRA jangan seperti kucing dan tikus”.

Belasan para aksi tersebut meminta kepada Plt Gubernur Aceh, Soedarmo agar menjumpai dan mendengarkan tuntutannya.

“Hari ini kami meminta kepada Plt Gubernur Aceh untuk menjumpai kami,” kata para aksi lainnya.

Karena permintaan mahasiswa, akhirnya Soedarmo pun menyuruh mahasiswa masuk ke dalam kantor gubernur untuk beraudiensi langsung. [Fahzian Aldevan]

Related posts