Kodam IM juara stan pameran TMMD ke-37

Stan pameran Kodam IM di acara TMMD ke-37 di Mabes TNI, Cilangkap. (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Kodam Iskandar Muda (Kodam IM) meraih juara III, dalam stan pameran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-37 dan serbuan teritorial yang diselenggarakan Markas Besar TNI di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur pada Jumat (20/1).

Sementara, untuk juara I diraih dari stand Kodam XVI/Pattimura dan juara II Kodam VII/Wirabuana. Sedangkan juara harapan I dari Kodam XII/Tanjungpura, juara harapan II Kodam IX/Udayan dan juara harapan III Kodam II/Sriwijaya.

Penyerahan piagam dan hadiah tersebut diberikan langsung oleh KSAD Jenderal TNI Mulyono kepada Pangdam Iskandar Muda, Mayjen TNI Tatang Sulaiman usai penutupan Rapat Pimpinan (Rapim) TNI AD Tahun Anggaran 2017 yang dilaksanakan di Aula Jenderal Besar AH. Nasution, Mabesad, Jakarta, Selasa (24/1).

Adapun pameran Serbuan Teritorial yang dipamerkan Kodam IM yakni dari Pupuk Keong ‘buku daku’ yang merupakan karya dari prajurit Kodim 0104/Aceh Timur, kopi Aceh, kuliner khas Aceh, motor pintar Kodim 0110/Abdya, souvenir Aceh dan baju adat Aceh.

Selain itu, memamerkan beberapa foto dan pemutaran film satuan penugasan TNI tanggap darurat gempa Pidie Jaya, yang merupakan hasil dari karya personel Penerangan Kodam Iskandar Muda.

Sementara, Pangdam IM Mayjen TNI Tatang Sulaiman menyebutkan, keberhasilan ini merupakan hasil kerjasama seluruh prajurit Kodam Iskandar Muda.

“Saya bangga dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh prajurit yang telah berbuat dan bekerja dengan semangat loyalitas dan dedikasi yang tinggi.Selain itu seluruh Satuan Penugasan TMMD dan para pihak yang telah mendukung semua sarana dan prasarana pameran tersebut,” ungkapnya.

Sebagai informasi, acara Rapat Paripurna TMMD ke 37 ini di buka oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo didampingi KSAD pada Jumat 20 Januari 2017 kemarin.

Tema yang diangkat dalam penyelenggaraan Rapat Paripuna TMMD ke-37 TA. 2017 yaitu ‘Dengan Semangat Kemanunggalan TNI dan Rakyat Kita Percepat Pembangunan di Daerah Guna Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Dalam Rangka Menjaga Keutuhan Wilayah NKRI’. [Aidil/rel]

Related posts