KIP Banda Aceh gelar Stand Up Comedy Pilkada 2017

KIP Banda Aceh gelar Stand Up Comedy Pilkada 2017
Ketua Komisi Independen (KIP) Banda Aceh, Munawar Syah saat memberi sambutan di Stand Up Comedy Pilkada 2017.(Kanal Aceh/Fahzian Aldevan)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Komisi Independen Pemilihan (KIP) kota Banda Aceh mengelar Stand Up Comedy Pilkada 2017, di gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam, Banda Aceh, Sabtu (11/2) malam.

Ketua KIP Banda Aceh, Munawar Syah mengatakan tujuan digelarnya Stand Up Comedy ini untuk mengenalkan kepada pemilih pemula dalam menghadapi pemilihan pada 15 Febuari mendatang.

“Untuk mensosialisasikan acara tersebut untuk pemilihan kepala daerah pada tanggal 15 nanti,” kata Munawar dalam sambutannya.

Lanjut Munawar, bahwa kegiatan ini nantinya juga mampu untuk para pemilih pemula menentukan pilihannya dan mau memilih saat tanggal 15 Febuari.

“Kita fokuskan untuk para pemilih pemula, karena ini juga sangat menentukan pada pemilihan nanti,” ujarnya.

Munawar berharap pada momen pemilu ini agar mengunakan hak pilihnya untuk pemimpin Banda Aceh kedepan

“Walaupun pilihan berbeda yang penting kita tetap bersaudara,” harapnya.

Stand Up Comedy ini akan diisi oleh para penampilan komika Nasional, Babe Cabita, komika lokal, serta juga ikut Stand Up kedua pasangan calon Walikota Banda Aceh. [Fahzian Aldevan]

Related posts