FPA dukung pemekaran Aceh Utara

FPA dukung pemekaran Aceh Utara
Lambang Forum Pemuda Aceh Utara (FPA).

Lhoksukon (KANALACEH.COM) – Forum Pemuda Aceh Utara (FPA) mendukung keinginan masyarakat wilayah barat di Aceh Utara untuk memekarkan daerah baru dengan nama Kabupaten Aceh Malaka.

Ketua FPA, Musfendi mengaku memaklumi pemekaran Kabupaten Aceh Utara dengan sejumlah alasan dibentuknya kabupaten baru yaitu Aceh Malaka. Berdasarkan pada luas wilayah Kabupaten Aceh Utara meliputi 27 kecamatan dan 825 desa.

“Sehingga berimbas kepada pelayanan masyarakat, kesejahteraan dan berbagai bidang hal kepentingan yang harus ke ibukota Aceh Utara di Lhoksukon,” ujarnya kepada Kanalaceh.com, Jumat (14/4).

Selain itu, persoalan terhadap pelayanan pemerintah daerah terhadap masyarakat juga menjadi pertimbangan, dimana dengan luas wilayah Aceh Utara saat ini atau sekarang, tentu sulit untuk mengoptimalkan pelayanan sosial bagi semua lapisan masyarakatnya.

“Kita juga sudah beberapa kali duduk dengan panitia pemekaran Aceh Malaka untuk membahas ini. Kita juga sangat berharap kepada perwakilan rakyat serta pemerintah mendukung karena dengan adanya dukungan dari berbagai kalangan maka proses percepatan pemekaran akan semakin mudah,” katanya. [Rajali Samidan]

Related posts