Mahasiswa audiensi dengan Pemkab Aceh Utara, ini yang dibahas

Mahasiswa audiensi dengan Pemkab Aceh Utara, ini yang dibahas
Audiensi mahasiswa dengan Pemkab Aceh Utara, Kamis (11/1). (Ist)

Lhoksukon (KANALACEH.COM) – Para Mahasiswa dan OKP beraudiensi dengan Wakil Bupati Aceh Utara, Fauzi Yusuf, Sekda Aceh Utara, Abdul Aziz dan sejumlah Kepala Dinas terkait hutang Aceh Utara yang mencapai Rp 220 miliar. Pertemuan tersebut berlangsung di ruang Rapat Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, Kamis (11/1).

Perwakilan dari mahasiswa, Ketua BEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh, Maswadi mengatakan, dari audiensi tersebut menghasilkan beberapa poin di antaranya, mengenai Perbup Corporate Social Responsibility (CSR). Perusahaan sebagai solusi meningkatkan Pendapatan Anggaran Daerah sehingga mampu menekan jumlah defisit anggaran Pemkab Aceh Utara.

“Kemudian akan dibuka selebar-lebarnya mengenai transparansi dana pemerintah daerah yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat melalui website dan PPE Pemkab Aceh Utara,” katanya.

“Juga pernyataan sikap tertulis bahwa sisa dana sertifikasi guru akan direalisasikan apabila surat yang dikirimkan Pemkab Aceh Utara ke Kementerian dibalas dan pengesahan segera di-SK oleh Disdik,” kata Maswadi.

Selanjutnya, tambah Maswadi, Bupati dan Wakil Bupati Aceh Utara bersedia untuk menunda pembelanjaan mobil dinas pada anggaran 2018.

“Kemudian kita bersama-sama mengawal dan atau mengawasi pengesahan RAPBK Aceh Utara supaya alokasi anggaran tepat sasaran,” sebut Maswadi. [Rajali Samidan]

Related posts