Warga jinakkan buaya berukuran 5,5 meter di Sungai Arakundo

Warga jinakkan buaya berukuran 5,5 meter di Sungai Arakundo
Buaya muara betina dengan panjang 5,5 meter yang diamankan warga di Muara Sungai Arakundo Simpang Ulim, Aceh Timur. (Ist)

Langsa (KANALACEH.COM) – Pawang buaya dibantu warga Lhok Seuntang, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur berhasil menangkap buaya muara betina di Muara Sungai Arakundo Simpang Ulim.

Buaya muara yang berhasil dijinakkan Selasa (13/2) itu diperkirakan berukuran panjang 5,5 meter dengan lebar 80 cm, dan berbobot 500 kg.

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun Kanalaceh.com dari warga yang menangkap buaya menjelaskan, ketika itu buaya sedang berjemur di bibir sungai muara kuala Krueng Arakundo, Simpang Ulim.

Kemudian dengan menggunakan tali penjerat dan jaring ikan warga mencoba menggiring buaya menuju perangkap yang sudah disiapkan.

Selanjutnya buaya muara tersebut berhasil terperangkap dalam keadaan hidup. Lalu diikat kakinya dan diseret melalui sungai dengan kapal boat ke Gampong Lhok Sentang Julok, Kabupaten Aceh Timur.

Kapolsek Julok, Ipda Eko Hadianto bersama Keuchik Lhok Sentang, Yusra menghubungi pihak BKSDA Aceh Timur, agar secepatnya buaya tersebut dievakusi ke tempat yang lebih aman.

Ipda Eko Hadianto kepada wartawan, membenarkan adanya penangkap buaya muara betina di Muara Kuala Sungai Arakundo.

“Sebelum pihak BKSDA mengamankan buaya tersebut ke penangkaran, kami (polisi) mencoba mengamankan lokasi untuk menghindari hal yang tidak diinginkan,” katanya. [Erza]

Related posts