Abu vulkanik Sinabung landa Aceh Tenggara

Gunung Sinabung semburkan abu vulkanik. (Tempo.co)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Semburan abu vulkanik Gunung Sinabung yang terjadi tadi pagi juga dengan cepat menyebar hingga ke Aceh Tenggara, Aceh. Setidaknya dua kecamatan terdampak abu vulkanik.

Kepala Bagian Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Tenggara, Yanti membenarkan bahwa abu Vulkanik sudah merambah ke daerah itu.

Bahkan, kata dia, sejak mulai pukul 14:00 WIB, abu mulai masuk daerah Aceh Tenggara. “Terasa sekali udara di Aceh Tenggara di cemari abu vulkanik  akibat erupsi gunung siabung,” katanya saat dikomfirmasi wartawan, Senin (19/2).

Meski begitu, pihaknya sudah melaporkan ke Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) untuk segera mengirim masker, guna mengantisipasi warga tidak terserang gangguan pernapasan.

“Persediaan masker di BPBD Aceh Tenggara sangat terbatas. Hanya bisa untuk memenuhi kebutuhan personil BPBD saja,” ujarnya.

Sementara itu, informasi yang diperoleh kanalaceh.com, sebagian personel kepolisian di Aceh Tenggara sudah membagikan masker bagi pengguna jalan untuk menghindari kontak langsung dengan Abu Vulkanik.

Adapun wilayah yang paling tebal paparan abunya adalah Kecamatan Babul Makmur, Babul Rahmah dan Kecamatan Lawe Sigala, Kabupaten Aceh Tenggara. Sedangkan di wilayah kecamatan lain, debunya tidak terlalu tebal. [Randi]

Related posts