Menteri Susi: jangan beri celah pihak asing curi ikan di Indonesia

Tampilan cantik Menteri Susi gunakan pakaian adat Aceh
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti (tengah) menggunakan pakaian adat Aceh saat menghadiri acara puncak Sail Sabang 2017 di Dermaga CT 3 BPKS, Sabtu (2/12). (Kanal Aceh/Randi)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memiliki komitmen kuat untuk memberdayakan sektor kelautan.

Hal ini disampaikan Susi di hadapan perwakilan nelayan dan peserta Rembug Nasional Tahun 2018 serta Musyawarah Nasional VII Himpunan Nelayan seluruh Indonesia di Istana Negara, Jakarta.

“Beliau (Jokowi) lah yang dengan segala komitmen penuh menjadikan laut NKRI ini menjadi berdaulat, penuh hanya untuk nelayan dan perikanan Indonesia. Tanpa komitmen dari beliau, kedaulatan laut Indonesia hanyalah mimpi,” ucap Susi Pudjiastuti seperti dilansir laman Liputan6.com, Selasa (8/5).

Susi menyebut, Jokowi ingin laut jadi masa depan rakyat Indonesia. Untuk merealisasikan keinginan tersebut, Kementerian Kelautan dan Perikanan akan mengawal menggunakan tiga pilar.

“3 pilar utamanya yaitu kedaulatan, keberlanjutan, dan kesejahteraan,” kata dia.

Susi mengatakan, tak memberi celah kepada pihak asing untuk mengeruk ikan dari laut Indonesia. Pemerintah, berkomitmen untuk menjaga laut Indonesia.

“Komitmen ini ditunjukkan dengan pembentukan Satgas dan juga kemudahan-kemudahan dalam hal perizinan dan lain sebagainya,” ujar Susi Pudjiastuti. []

Related posts