Sinergi BNI dan Surveyor Indonesia adakan sejumlah kegiatan di Aceh

(ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Komitmen PT BNI (Persero) dan PT Surveyor Indonesia (Persero) sebagai bagian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), untuk mengenalkan peran BUMN bagi masyarakat Provinsi Aceh.

Dalam pelaksanaan rangkaian Program BUMN Hadir untuk Negeri (BHUN) yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN. Pada tahun ini, Surveyor Indonesia  bersinergi dengan BNI melaksanakan Program BUMN Hadir untuk Negeri di Provinsi Aceh.

BNI sebagai pelaksana utama BHUN di Provinsi Aceh hadir dalam berbagai kegiatan yaitu seperti Siswa Mengenal Nusantara (SMN),  Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-73, jalan sehat, pembangunan sarana air bersih dan MCK, elektrifikasi, bersih-bersih lingkungan, dan pembangunan rumah masyarakat.

Pada Upacara Bendera HUT RI ke-73 yang menjadi bagian kegiatan BHUN 2018 di Provinsi Aceh, Jumat (17/8), turut dihadiri oleh Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN, Hambra selaku Pembina Program BHUN 2018 di Provinsi Aceh, Direktur Utama BNI Achmad Baiquni, Direktur Utama Surveyor Indonesia Dian M.Noer.

Hambra selaku Pembina Program BHUN 2018 di Provinsi Aceh menyatakan, ini adalah tahun ke-4 BHUN diadakan dengan semangat sinergi BUMN. “Saya ucapkan terima kasih kepada BNI dan Surveyor Indonesia yang telah bersinergi melaksanakan berbagai kegiatan CSR di Provinsi Aceh dengan baik. Semoga membawa manfaat positif bagi masyarakat Aceh,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama Surveyor Indonesia mengungkapkan bahwa BHUN ini menunjukkan kepedulian BUMN kepada masyarakat luas, khususnya generasi penerus bangsa, lewat program Siswa Mengenal Nusantara. “Berbagai kegiatan kami laksanakan sebagai wujud nyata kepedulian kami kepada masyarakat dan lingkungan,” ujarnya.

Sangat banyak manfaat yang bisa dipetik oleh masyarakat dari program-program BUMN, terutama yang berkaitan dengan sosial-kemasyarakatan. “Kami berharap masyarakat bisa merasakan manfaat positif dari berbagai kegiatan yang kami laksanakan,” tegasnya Direktur BNI.

Kegiatan lainnya yang menjadi rangkaian Program BHUN di Provinsi Aceh adalah Jalan Sehat 5 km dan Bersih-bersih Lingkungan. Berbagai kegiatan di atas disertai dengan penyaluran pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat yang mencakup antara lain elektrifikasi dan MCK, penyediaan sarana air bersih, pembangunan rumah karyawan dan masyarakat, perbaikan atau penyediaan sarana prasarana SD, taman baca, pemberian beasiswa, pembangunan sarana prasarana umum dan pasar murah rakyat.

Untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, dilakukan bersih-bersih lingkungan di Taman Sari Banda Aceh dan  pengecatan taman kota.

Digagas sejak tahun 2015, Program BHUN diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebanggaan sebagai warga negara Indonesia sehingga ke depannya Indonesia mampu tegak berdiri sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di tengah berbagai keragaman sebagai perwujudan semboyan Bhinneka Tunggal lka. [Randi/rel]

Related posts