Wabup Abdya Tinjau Lokasi Dampak Gelombang Pasang

(ist)

Blangpidie (KANALACEH.COM) – Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) Muslizar meninjau lokasi dampak gelombang pasang pesisir Kedai Palak Kerambil, Kecamatan Susoh, Abdya, Senin (22/7)

Kedatangan Muslizar ini untuk melihat kondisi riil di lokasi bencana erosi dan abrasi air laut.

Baca: Gelombang Pasang Terjang Belasan Rumah di Abdya

“Hari ini pihak PUPR dan BPBK sudah menyiapkan surat untuk provinsi dan pusat agar secepat ditangani pemasangan batu gajah dari pantai jilbab hingga ke ujung palak kerambil,” kata Muslizar.

Dikatakannya, jika tidak ditangani segera, akan berdampak buruk kedepan, jika gelombang purnama tahun kembali terjadi.

“Ini mengingat kejadian tahun lalu dimana tempat kita berdiri disaat peninjauan sudah menjadi laut sekarang. Artinya kita tidak ingin kejadian kedai susoh di jaman dulu terulang di kede palak kerambil,” ucapnya. [Jimi Pratama]

Related posts