Setiap Anggota DPRK Aceh Tenggara Dapat Pin Emas 3 Mayam

Pin emas ilustrasi. (Kompas)

Kutacane (KANALACEH.COM) – Pengadaan pin emas yang dialokasikan kepada Anggota DPRK periode 2019-2024 menghabiskan biaya sebesar Rp 300 juta rupiah.

Hal itu dikatakan oleh Kabag Umum Sekretaris DPRK Aceh Tenggara, Halimah kepada Kanalaceh.com saat dikonfirmasi terkait pengadaan Pin DPRK, pada Jum’at (23/8).

Pengadaan Pin yang dibagikan nanti kepada anggota DPRK tersebut masing-masing seberat tiga mayam emas jhonson, sama halnya juga diberikan kepada para anggota dewan sebelumnya.

Kemungkinan pin emas itu, kata dia, tak bisa langsung dibagikan pada saat pelantikan tiga puluh anggota dewan pada 28 Agustus mendatang.

“Pengadaan pin mas yang tertampung dalam APBK perubahan 2019 tahap evaluasi APBK perubahan tersebut, belum turun dari Pemerintah Aceh,” sebutnya.

“Saat pelantikan nanti pin emas yang akan disematkan kepada anggota dewan baru, terpaksa hanya secara simbolis untuk beberapa orang saja,” terang Halimah. [Seh Amin]

Related posts