Alhamdulillah, Semua Pasien Positif Corona di RSUZA Sembuh

Sebagai ilustrasi: Tenaga medis pasien virus corona di Italia berpelukan untuk saling menguatkan. [Paolo Miranda/BBC]

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Semua pasien positif virus corona di Aceh dinyatakan sembuh. Hal itu sesuai hasil swab yang terakhir, mereka dinyatakan negatif corona.

Wakil Direktur Pelayanan Rumah Sakit Umum Zainal Abidin (RSUZA) Banda Aceh, dr Endang membenarkan, dari dua pasien yang awalnya positif dan dirawat sudah negatif corona.

“Alhamdulillah, per sore ini semua yang positif hidup sembuh semua,” kata Endang saat dikonfirmasi, Sabtu (2/5).

Dua pasien terakhir sembuh itu yakni Al (24) berasal dari Kabupaten Pidie, dan AJ (20) asal Kabupaten Aceh Tamiang, santri Pondok Pesantren Alfatah Temboro, Magetan, Jawa Timur yang baru kembali ke Aceh Tamiang beberapa waktu lalu.

Baca: Update Corona di Aceh: Pasien Positif Tinggal 2, Sembuh 8 Orang

Namun, pihaknya belum bisa memastikan kapan kedua pasien terakhir sembuh itu bisa dipulangkan ke daerahnya.

Endang mengingatkan, meskipun semua pasien sembuh, warga tetap tidak boleh abai untuk menerapkan protokol kesehatan. “Tetap tidak boleh lalai karena wabah belum selesai,” ujarnya.

Selain itu, Jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Orang Dalam pengawasan (PDP) Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) bertambah lagi. Jumlah ODP bertambah sebanyak 9 kasus, sehingga jumlah ODP Aceh secara kumulatif sudah mencapai 1.902 orang.

Sementara jumlah PDP juga bertambah sebanyak lima orang, sehingga menjadi 91 orang. Rinciannya, masih dirawat di rumah sakit sebanyak 8 orang, yang sudah sehat dan pulang dari rumah sakit sebanyak 82 orang. Sedangkan PDP yang meninggal dunia masih tercatat 1 kasus, pada Maret 2020 lalu. [Randi]

 

View this post on Instagram

 

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman meminta PLN gratiskan pembayaran tarif listrik bagi rumah ibadah selama masa darurat Corona (Covid-19). “Di tempat-tempat ibadah seperti masjid, dayah/pesantren, meunasah dan semacamnya sudah mulai kesulitan membiayai pembayaran biaya listrik bulanan,” ujar Aminullah, Sabtu (2/5) Pihak PLN, kata dia bisa memberikan dispensasi khusus bagi pelanggan rumah ibadah selama masa darurat corona. Jika dimungkinkan, katanya, hal ini bisa diberlakukan di seluruh Aceh. “Umumnya seperti pihak masjid itu membiayai segala bentuk kebutuhan dengan sedekah hamba Allah (sumbangan jamaah). Namun, kita semua tahu saat ini perekonomian masyarakat sedang menurun,” jelasnya. Untuk itu, pihaknya akan mengajukan permohonan secara resmi pada Senin, 4 Mei mendatang. Sebelumnya, Aminullah mengatakan, Pemerintah Kota Banda Aceh melalui PDAM Tirta Daroy juga telah menggratiskan tagihan air untuk seluruh tempat ibadah mulai dari masjid, meunasah, hingga dayah. Kompensasi selama pandemi Corona itu diberikan selama tiga bulan: April, Mei, dan Juni 2020. selanjutnya baca di www.kanalaceh.com #bandaaceh #acehbesar #acehjaya #acehbarat #naganraya #abdya #acehselatan #subulussalam #acehsingkil #pidie #pidiejaya #bireuen #acehutara #lhokseumawe #acehtimur #langsa #acehtamiang #gayolues #acehtengah #benermeriah #sabang #listrikgratis #listrikprabayar #pln #tempatibadah #masjid #pandemiccorona #dayah #pesantren #gratis

A post shared by Kanal Aceh (@kanalacehcom) on

Related posts