Dinas Koperasi dan UKM Aceh Gelar Pelatihan Nilam

Blangpidie (KANALACEH.COM) – Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Provinsi Aceh melakukan pembinaan sentra komoditi unggulan daerah (Nilam) di Kabuapaten Abdya. Kegiatan berlangsung di Aula Hotel Lauser Kota Blangpidie, Senin (22/3), digelar selama lima hari berturut-turut hingga (26/3) nanti.

Kepala Dinas Koperasi, UKM Aceh Ir. Helvizar, M.Si dalam sambutanya sekaligus membuka kegiatan tersebut mengatakan, hal ini dilakukan untuk meningkatkan pengembangan dan sentra industri inovasi nilam kususnya di provinsi Aceh agar keturunan minyak Nilam itu dapat dikembang lauskan.

“Nilam ini diperuntukan oleh semua pihak, oleh sebab itu, kami harapkan agar peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan fokus,”katanya.

Disebutkan, pelaku bisnis di Aceh ini adalah bisnis komoditi Nilam yang merupakan salah satu keturunan dagang dilevel dunia. “Tataran Nilam ini mempunyai makna yang didalamnya ada Aceh-nya. Oleh sebab itu, Nilam tidak bisa dipisahkan dari Aceh,”sebutnya.

Menurutnya, Nilam di dunia ini 90 persen dikuasai oleh Nilam Indonesia, jumlah terbesar ada di Sulawesi Selatan. Meskipun Nilam dunia beredar sebanyak apapun, tidak bisa digunakan jika tidak ada Nilam oplos Nilam asli Aceh. “Nilam Aceh memiliki nilai kualitas yang tertinggi di dunia,”tambahnya.

Masih menurutnya, minyak Nilam pertama itu pada umumnya digunakan untuk parfum dunia. Dimana Negara luar yaitu Prancis katanya, memiliki hubungan dagang dengan Aceh yaitu parfum. “Jadi, jika kita memiliki kehebatan dalam suatu produk, maka kita dengan sendiri bisa mengolahnya,”tuturnya.

Sementara itu, Plt Dinas Koperasi dan UKM Abdya Firmansyah dalam sambutanya menyebutkan, pengembangan produk Nilam Andya ini memiliki nilai kualitas yang tertinggi. “Dengan mengikuti pelatihan ini dapat mengembangkan produk-produk Nilam yang akan menjadi motivasi usaha Nilam,”katanya.

Firman berharap agar petani atau pelaku Nilam dapat mengembangkan usahanya dalam perkebunan kususnya Nilam. Apalagi Abdya berada di wilayah dataran tinggi. “Jadi, Nilam ini mempunyai prospek yang luas, bukan saja minyak, akan tetapi bisa juga dijadikan seperti kosmetik dan balsem,”katanya.

Related posts