Dewan Diminta Untuk Publikasi Nama PJ Bupati abdya Yang di Usul Agar Tak Jadi Isu Liar

Blangpidie (KANALACEH.COM) – masyarakat Aceh Barat Daya (Abdya) meminta kepada Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) di kabupaten itu untuk tidak main rahasia terkait nama (PJ) bupati yang mereka usul.

Mairiska Putra, salah satu warga di Blangpidie mempertanyakan kepada Dewan apa alasan sehingga nama yang mereka usul itu enggan di publikasikan. Rabu (20/7)

” Kenapa mereka yang mewakili rakyat namun menyimpan rahasia pada rakyat”.

Dirinya meminta kepada Dewan agar nama tersebut untuk di publikasi kepada masyarakat.

” Hal itu perlu dilakukan agar tidak menjadi isu liar yang bisa “digoreng” siapa saja”.

“Pak Wakil bertaubatlah, jangan main rahasia dengan rakyat, kalian itu mewakili kami yang harus terbuka kepada rakyat. Lanjutnya, karena tanpa kami tak ada artinya lembaga legislasi itu,” ujar Putra.

Usulan-usulan PJ Bupati Abdya begitu riuh dalam diskusi-diskusi warga. Heboh nya narasi rakyat tersebut menurutnya karena kerinduan rakyat terhadap hadirnya pemimpin yang ideal untuk memperbaiki Abdya.

“Di sini warga sangat heboh diskusi terkait PJ Bupati, memang kita butuh sosok pimpinan yang mampu menyelesaikan masalah Abdya secara profesional dan adil,” lanjut Putra.

Pada kesempatan itu Putra juga menduga tidak terbukanya DPRK mengenai usulan PJ Bupati karena ada kelompok yang seolah ingin menjadi pahlawan atau king maker terkait PJ.

Selain itu penyebab regulasi menjadi lemahnya daya tawar lembaga legislasi karena berdasar Permendagri terbaru kewenangan usulan tersebut juga dimiliki oleh Kemendagri.

“Sudahlah, ayo kita bertaubat untuk saling terbuka satu sama lain agar pembangunan Abdya berjalan dengan baik,” tutup Putra.

Related posts