Illiza: Saya Yakin Banda Aceh Akan Bebas Sampah

Illiza: Saya Yakin Banda Aceh Akan Bebas Sampah
Foto: Peserta yang mengikuti aksi HPSN, Minggu (21/2). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Kota Banda Aceh akan bebas dari sampah pada 2020 mendatang jika masyarakat sadar akan lingkungan yang bersih.

Hal itu disampaikan Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal seusai deklarasi pada aksi Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) di Hutan Kota Tibang, Banda Aceh, Minggu (21/2).

“Saya yakin Banda Aceh bebas sampah kalau melihat antusias dari masyarakat itu sendiri,” ujar Illiza.

Illiza menginginkan budaya membuang sampah ada pada perilaku dan kebisaan masyarakat.

Untuk mengurangi sampah, Pemerintah Kota (pemko) Banda Aceh menerapkan program kantong plastik berbayar. Kantong plastik berbayar ini seharga Rp 500.

“Program ini dijalankan di beberapa pusat pembelanjaan, yaitu Suzuya Mall, Hermes Mall, dan pasar sehat,” tambahnya.

Terkait program ini, pemko Banda Aceh juga membangun sosialisasi dan kesadaran agar masyarakat terbiasa membuang sampah pada tempatnya.

“Saya sudah meminta kepada ibu-ibu agar belanja memakai keranjang,” lanjutnya.

Aksi HPSN ini dilakukan di seluruh wilayah Indonesia. Di Kota Banda Aceh, aksi ini diikuti oleh ratusan orang yang tergabung dalam puluhan komunitas.

Dalam aksi bebas sampah di Banda Aceh, juga dibuat mural di kawasan pasar Lamnyong, Darussalam.

Gambar mural itu berpesan agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan dan diet kantong plastik. [Aidil Saputra]

Related posts