DPRD DIY Apresiasi Pemerintah Aceh

DPRD DIY Apresiasi Pemerintah Aceh
Asisten II Setda Aceh, Azhari menyampaikan sambutan saat menerima kunjungan DPRD DIY di Ruang Potensi Daerah Setda Aceh, Banda Aceh, Selasa (23/2) (Dok. Humas Aceh)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) –DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengapresiasi kerja Pemerintah Aceh yang telah dijalankan selama ini. Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi D DPRD DIY, Yusrizal saat berkunjung bersama anggota Komisi D serta Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda DIY, Sulistyo di Ruang Potensi Daerah Setda Aceh, Banda Aceh, Selasa (23/2).

“Kami sangat memberi apresiasi. Selama kunjungan kerja ke daerah, ini salah satu yang kita nilai sangat bagus,” kata Yusrizal dalam rilis yang diterima Kanalaceh.com, Selasa (23/2).

Yusrizal mengatakan, kunjungan tersebut bertujuan untuk saling berbagi pengalaman dalam berbagai penanganan di dua provinsi ini.

“Kita ingin berbagi dengan eksekutif dan SKPD tentang pelaksanaan regulasi dan peraturan-peraturan daerah, baik terkait kesehatan, pendidikan, dan juga kebudayaan,” kata Yusrizal.

Dalam kunjungan tersebut, DPRD DIY menanyakan sejumlah hal di antaranya terkait penanggulangan bencana, kesehatan, Keluarga Berencana (KB), keberlangsungan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) dan pengelolaan dana desa, serta kewenangan Wali Nanggroe Aceh.

Kasi Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Amrullah menjelaskan dalam penanggulangan bencana, pihaknya sering melakukan simulasi kebencanaan sebagai antisipasi bencana sejak dini kepada masyarakat. “Kita juga membangun banyak jalur evakuasi, escape building dan beberapa alat pendeteksi tsunami,” papar Amrullah. [Sammy/rel]

Related posts