BPPA minta Abu Razak ambil alih PA

Mualem kembali pimpin Partai Aceh secara aklamasi
Dokumentasi - Ketua Umum PA, Muzakir Manaf alias Mualem didampingi Ketua KPA Pase, Tgk Nie dan sejumlah pengurus PA menggelar jumpa pers di kantor DPA PA, Banda Aceh, Rabu (1/6). (Serambinews)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Ketua Barisan Pendukung Partai Aceh (BPPA), Azmi Abubakar meminta kepada Tgk Kamaruddin Abubakar alias Abu Razak selaku Wakil Ketua Umum PA mengambil alih partai dan memberikan sanksi organisasi kepada Ketua Umum PA, Muzakir manaf.

“Hal ini agar menjadi pelajaran bagi kita semua,” kata Azmi Abubakar dalam siaran pers yang diterima Kanalaceh.com, Rabu (20/7).

Ia menilai, Muzakir Manaf telah gagal memimpin PA selama kepengurusannya.

“Koalisi PA dengan Gerindra sampai pemilihan calon wagub PA adalah keputusan pribadi Saudara Muzakir Manaf tanpa melalui mekanisme pengambilan keputusan sebagaimana diatur dalam AD/ART PA,” kata Azmi.

Ia menambahkan, keputusan ini berimplikasi negatif terhadap partai, dan dinilai sebagai bentuk penyimpangan luar biasa dalam organisasi kepartaian.

Karena itu, kata Azmi, dibutuhkan tokoh pengganti yang mampu dan siap untuk menjalankan roda organisasi partai.

“Perlu juga diambil langkah mengganti cagub dan cawagub dari PA agar kemudian Secara Resmi dapat bersaing dan memperoleh kemenangan dalam Pilkada 2017,” ujarnya.

Selain itu, ia meminta agar koalisi PA dengan Gerindra dievaluasi kembali agar tidak merugikan masing-masing pihak. [Sammy/rel]

Related posts