Terbakar, pesawat maskapai Korut mendarat darurat di China

Ilustrasi. (Merdeka)

Beijing (KANALACEH.COM) – Pesawat maskapai Korea Utara, Air Koryo, mendarat darurat di kota Shenyang, China. Pendaratan darurat ini dipicu adanya kebakaran pada pesawat.

Dilaporkan kantor berita China, Xinhua, seperti dilansir Reuters dan AFP, Jumat (22/7), pesawat itu tengah mengudara dari Pyongyang, Korut menuju Beijing, China ketika insiden terjadi pada Jumat (22/7) waktu setempat.

Sesaat usai lepas landas, pesawat terpaksa mengalihkan penerbangan dan mendarat darurat di kota Shenyang, yang ada di China bagian timur laut. Salah satu penumpang menyebut ada api di pesawat.

“Karena pesawat terbakar,” sebut Xinhua yang mengutip keterangan seorang penumpang yang enggan disebut namanya.

Tidak dijelaskan lebih lanjut di bagian mana kebakaran itu terjadi. Tidak diketahui pasti adanya kerusakan maupun korban luka dalam insiden ini.

Maskapai Air Koryo sendiri sering menempati urutan bawah dalam sistem peringkat Skytrax untuk penerbangan komersial.

Maskapai ini sebenarnya memiliki rekam jejak keselamatan penerbangan yang cukup baik, dengan hanya satu kecelakaan fatal dalam 30 tahun terakhir.

Namun para pengkritik menekankan, rekam jejak maskapai Korut itu hanya didasarkan pada layanan sangat terbatas, yakni maskapai itu hanya melayani penerbangan reguler ke tiga tujuan di China dan Vladivostok di Rusia.

Penerbangan yang menghubungkan ibukota Pyongyang dengan Beijing menggunakan pesawat Rusia jenis Tupolev Tu-204, yang memiliki mesin ganda dengan jangkauan penerbangan medium dan mampu membawa 140 penumpang. [Detik]

Related posts