Wali Kota Langsa lepas 136 JCH

Ilustrasi jamaah haji. (Antara Foto)

Langsa (KANALACEH.COM) – Wali Kota Langsa, Usman Abdullah melepas keberangkatan 136 Jamaah Calon Haji (JCH) dengan menggunakan empat unit bus umum dari Lapangan Merdeka Langsa menuju Asrama Haji di Banda Aceh, Selasa (9/8).

Usman Sulaiman meminta kepada JCH dapat menjaga keteguhan dan keikhlasan hati hingga semua syarat, wajib, rukun dan sunah ibadah haji berjalan dengan baik.

“Jaga kesehatan agar semua rangkaian prosesnya terlaksana sesuai rukun dan wajib haji, sehingga menjadi haji dan hajjah yang mabrur. Selamat jalan semoga tiba dan kembali ke tanah air dengan selamat,”  tuturnya.

Sementara sebelum itu menurut Plt Kasie Penyelenggara Haji dan Umrah pada Kantor Kementrian Agama Kota Langsa, Syahrul kepada wartawan menyampaikan, jumlah JCH yang dilepas menuju Asrama Haji di Banda Aceh sebanyak 136 orang, terdiri dari laki-laki berjumlah 58 orang dan perempuan berjumlah 78 orang.

“Jamaah Calon Haji yang berangkat kali ini merupakan kloter pertama dan akan berangkat menuju Tanah Suci dari Bandara Sultan Iskandar Muda, pada Kamis (11/8), sekitar pukul 19.05 WIB,” ujarnya. [Erza]

Related posts