Kemenag gelar sidang isbat tentukan Hari Raya Idul Adha

Ilustrasi petugas sedang mengamati posisi hilal. (Antara Foto)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Kementerian Agama menggelar sidang isbat untuk menetapkan 10 Dzulhijjah atau Hari Raya Idul Adha 1437 H di kantor Kementerian Agama, Jalan M.H. Thamrin, Kamis (1/9).

Sidang isbat diawali dengan presentasi data posisi hilal oleh salah satu anggota Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama, Cecep Nurwendaya.

Menurut Cecep, saat ini posisi bulan lebih rendah dari posisi matahari. Sehingga, hilal belum terlihat. Dengan demikian, tim hisab menyatakan bahwa hari ini masih masuk 29 Dzulkaidah.

Sementara momen ijtimak (saat berakhirnya bulan lalu dan munculnya bulan baru dalam penanggalan Hijriah) yang menjadi awal bulan Dzulhijjah akan terjadi pada Sabtu (11/9).

Setelah salat Maghrib, rencananya akan digelar sidang isbat dengan pembukaan oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Selanjutnya, hasil sidang isbat akan disampaikan secara terbuka kepada masyarakat melalui konferensi pers oleh Menteri Agama.

Sidang isbat dilakukan secara tertutup seperti saat sidang penentuan awal Ramadhan dan 1 Syawal.

Sidang ini dihadiri pimpinan sejumlah organisasi kemasyarakatan Islam, Majelis Ulama Indonesia (MUI), duta besar negara sahabat, dan sejumlah tokoh Islam. Selain itu, hadir pula Ketua Komisi VIII DPR RI Ali Taher. [Kompas]

Related posts