Inilah alasan mengapa harus berhenti main ponsel di toilet

Ilustrasi main ponsel di toilet. (Menshealth)

(KANALACEH.COM) – Main ponsel di toilet menjadi kebiasaan yang dilakukan oleh kaum milenial sekarang ini. Rasanya tidak afdol kalau tidak main ponsel sambil buang air besar.

Padahal, Anda perlu tahu, ada banyak bakteri yang melekat ketika ponsel dibawa ke dalam toilet.

Tak hanya banyak bakteri yang melekat, ternyata main ponsel di toilet juga berdampak pada masalah kesehatan Anda.

Maka dari itu, simak tiga alasan Anda perlu berhenti main ponsel di toilet mulai detik ini, disadur dari laman Therooster, Minggu (22/1).

Mengacaukan respon tubuh

Seharusnya Anda cukup menghabiskan waktu 10 menit saja untuk buang air. Karena keasyikan main ponsel, Anda duduk di dalam toilet selama 30 menit. Proses membuang kotoran ini mengacaukan sistem koordinasi, mengenai apa yang harus dilakukan, antara buang air atau main ponsel.

Menyebabkan konstipasi

Main ponsel juga bisa berakibat pada masalah konstipasi. Tidak segera mengeluarkan kotoran dan perhatian teralihkan pada ponsel, bisa mencetuskan wasir. Peradangan vena di lubang bokong ini bisa amat menyakitkan dan super gatal. Sebaiknya, Anda tetap berkonsentrasi buang air, dibandingkan sibuk menjawab pesan di ponsel ketika berada dalam toilet.

Masalah otot panggul

Terlalu lama duduk di dalam toilet membuat otot panggul kaku. Anda jadi lebih sulit buang kotoran. Maka dari itu, letakkan ponsel di atas meja dan biarkan Anda leluasa buang kotoran tanpa ada pikiran yang mengganggu. [Okezone]

Related posts