Sanggar seni Bungoeng Ban Keumang meriahkan Maulid Nabi di Min Cot Glumpang

(ist)

Pidie (KANALACEH.COM) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Cot Glumpang, Kecamatan Glumpang Baro,  Kabupaten Pidie mengadakan maulid Nabi Muhammad SAW di sekolah tersebut, Kamis (25/01).

Kepala MIN Cot Glumpang Drs Syafruddin kepada kanalaceh.com mengatakan, acara tersebut merupakan agenda tahunan di sekolahnya. Maulid tahun ini, katanya, diperingati dengan menghadirkan penceramah yaitu Tgk Ansari.

Acara maulid tersebut, lanjut Syafruddin, dimeriahkan dengan Gruop Tarian Ranub Lampuan , Sanggar seni Bungoeng Ban Keumang, binaan Min Cot Glumpang, kasidah-kasidah yang islami dan santunan kepada anak yatim.

Dalam rangka memeriahkan acara maulid Nabi Muhammad SAW, para siswa diharapkan mampu meneladani perilaku Rasulullah SAW serta memahami dan memperaktikkannya dalam kehidupan sehari-hari hendaknya.

Murni, yang mewakili dewan guru dan pembina group sanggar Seni Bungoeng Ban Keumang menambahkan, dalam pelaksanaan Maulid ini acara islami akan diadakan setiap tahunnya, untuk mencari siswa/siswi yang berprestasi yang bisa mengharumkan nama MIN Cot Glumpang khususnya,dan Kabupaten Pidie umumnya.

“Acara ini di ikuti oleh seluruh siswa dengan penuh semangat dan antusias yang tinggi,” tambahnya.

Murni mengharapkan, dengan moment memperingati maulid Nabi di sekolahnya kedepan agar lebih baik dari segi agama maupun ilmu penetahuan umum. “Semoga di sekolah Min Cot Glumpang bisa mencetak generasi-generasi yang Cerdas dan berakhlakul karimah,” ungkapnya. [Rajali Samidan]

 

Related posts