Empat rumah di Kutelintang musnah terbakar

Empat rumah di Kutelintang musnah terbakar
Korban bersama warga melihat puing-puing kebakaran setelah menghanguskan empat unit rumah warga di Kutelintang Blangkejeren, Galus, Kamis (23/3) sekira pukul 06.00 WIB. (Serambi)

Blangkejeren (KANALACEH.COM) – Empat unit rumah warga Kutelintang di Kecamatan Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues (Galus) musnah terbakar, Kamis (23/3) sekira pukul 06.00 WIB, dalam insiden kebakaran itu dilaporkan tidak ada korban jiwa.

Namun harta benda milik sejumlah korban tidak dapat diselamatkan, bahkan korban api berhasil dipadamkan beberapa menit kemudian setelah mobil pemadam tiba dilokasi tersebut.

Berdasarkan keterangan dan pantauan di lokasi, selain rumah warga yang terbakar sebuah bengkel las dan kilang padi ikut terbakar dalam musibah tersebut.

Kini korban terpaksa mengungsi ketempat keluarganya, bahkan petugas dari TNI Kodim dan Polres bersama warga setempat mulai membersihkan sisa puing-puing kebakaran itu.

Bengkel Redha Auto Mobil dan sejumlah rumah warga yang hangus terbakar. Bahkan, sekitar 4 unit mobil di bengkel tersebut ludes dan hingga kini pukul 11.00 WIB, petugas pemadam kebakaran dan bersama warga sedang berupaya memadamkan api tersebut.

Koordinator Taruna Siaga Bencana (TAGANA) Galus, Matseli didampingi anggota lainnya mengatakan, keempat unit rumah warga di Kutelintang yang hangus terbakar dalam musibah tersebut yakni milik Indra, M Fikar, Alirsah, Sulaiman dan Arbi.

“Dalam musibah itu, selain rumah yang ikut terbakar sebuah kilang padi milik Sulaiman dan bengkel las milik Arbi ikut terbakar, kini bantuan masa panik dari Pemkab segera disalurkan dan bantuan dari warga terus mengalir,”sebutnya. [Serambi]

Related posts