BPS: penduduk miskin di Aceh berkurang 8 ribu orang

Ilustrasi. (mercinews)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh merilis jumlah angka kemiskinan di Provinsi Aceh. Dari bulan September 2018 lalu, jumlah penduduk miskin Aceh mencapai 831 ribu atau berkurang sebanyak 8 ribu orang dari bulan Maret yang jumlahnya mencapai 839 ribu orang.

Kepala BPS Aceh, Wahyuddin menyebutkan jika dibandingkan dengan presentase penduduk miskin pada Maret 2018, maka selama periode tersebut terjadi penurunan jumlah penduduk miskin.

“Selama periode Maret – September 2018 penduduk miskin berkurang 8 ribu orang. Jika dibandingkan dengan September 2017 terjadi penambahan jumlah penduduk miskin sebanyak 2 ribu orang,” kata Wahyuddin saat menggelar konfrensi press di kantor BPS Aceh, Selasa (15/1).

Selama periode itu juga, kata dia, presentase penduduk miskin di daerah perkotaan mengalami penurunan, sementara di pedesaan mengalami kenaikan.

“Diperkotaan mengalami penurunan sebesar 0,81 persen. Di pedesaan mengalami kenaikan 0,03 persen,” ucapnya.

Menurut Mahyuddin, masih tingginya angka kemiskinan di Desa tak terlepas dari penggunaan anggaran dana desa yang belum berjalan dengan baik. Sehingga, pemanfaatan dana desa belum berdampak terhadap peningkatan ekonomi masyarakat.

“Menurut survei, pengelolaan dana desa belum maksimal. Sehingga banyak program dari dana desa yang tidak tepat sasaran,” ujarnya.

Disamping itu, komoditi makanan yang berpengaruh besar terhadap nilai garis kemiskinan di perkotaan relative sama dengan di pedesaan. Diantaranya adalah beras, rokok dan ikan.

Sedangkan untuk komoditi bukan makanan yang berpengaruh terhadap garis kemiskinan adalah biaya perumahan, bensin dan listrik. [Randi]

Related posts