Aksi Demo di Lhokseumawe Ricuh, Polisi Semprot Massa dengan Water Canon

scrennshot

Lhokseumawe (KANALACEH.COM) – Massa aksi yang berasal dari berbagai kampus di Lhokseumawe dan Aceh Utara menggelar aksi unjuk rasa di Depan Kantor DPRK Lhokseumawe, Senin (12/9). Dalam tuntutannya, massa menolak kenaikan harga BBM.

Aksi itu awalnya berlangsung damai. Satu per satu mahasiswa menyampaikan aspirasinya. Namun, saat massa meminta masuk ke dalam Kantor DPRK setempat untuk menyampaikan aspirasi, tidak diizinkan oleh aparat.

Sehingga massa kemudian ingin menerobos berikade aparat yang menjaga pintu masuk. Aksi saling dorong pun tak dapat dihindari.

Massa yang tetap ingin masuk akhirnya pecah ketika terjadi lemparan, aparat kemudian menyemprotkan air yang berasal dari mobil water canon ke arah mahasiswa.

Sebelumnya, aksi tersebut ingin menyampaikan beberapa tuntutan salah satu nya menolak kenaikan BBM bersubsidi. Kemudian mengkritik pemerintah menangani BLT yang tidak tepat sasaran, menolak kenaikan tarif daya listrik, berantas mafia minyak dan gas (migas), dan meminta untuk menghentikan pembangunan IKN demi memperbaiki perekonomian.

Related posts