YARA Sarankan Forkopimda Temui Kementrian ATR/BPN Terkait Eks Lahan PT. CA

BLANGPIDIE (KANALACEH.COM) – Kepala Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Aceh Barat Daya (Abdya), Suhaimi. N, SH, menyarankan Forkopimkab Abdya bertemu Kementerian ATR/BPN untuk penyelesaian Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) Eks Lahan PT. Cemerlang Abadi (CA), di Kecamatan Babahrot.

“Kami menyarankan agar Eksekutif, Legislatif dan unsur Muspida Abdya agar segera bertemu dengan Kementerian ATR/BPN untuk dapat segera menyelesaikan persoalan ini agar tidak menjadi dagangan politik yang tidak berujung, ” katanya

Penyataan Ketua YARA Abdya Suhaimi termuat dalam rillis yang dikirim ke media ini, Jumat (24-02-2023).

Dalam rilis juga Ketua YARA Abdya
mengapresiasi langkah Pj Bupati Darmansah dalam menyelesaikan permasalah eks tanah Hak Guna Usaha (HGU) PT. CA di Kecamatan Babahrot

Menurut Semi panggilan akrab Ketua YARA Abdya, perlu keterlibatan semua pihak termasuk unsur Forkopimkab Kabupaten Abdya dalam menyelesaikan pendistribusian tanah Tora bekas lahan PT. CA.

Semi mengomentari terkait isu win win solusi yang dilakukan Pj Bupati Abdya Darmansah dengan pihak PT CA.

Awalnya Wakil Ketua DPRK Abdya Hendra Fadli menyebutkan Pj bupati Darmansah telah bertemu PT Cemerlang Abadi menawarkan win win solution untuk mengurangi luas Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) semakin panas di bicarakan masyarakat daerah itu.

Dimana, sejak dua hari terakhir isu win win solution terhadap pendistribusian tanah TORA di lahan bekas Hak Guna Usaha (HGU) PT CA yang dilontarkan oleh wakil rakyat menjadi topik utama dibicarakan di setiap warung kopi di daerah berjulukan bumoe breuh sigupai itu.

“Kalau kami mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh Pj Bupati, dengan bertemu dan berdiskusi tentang investasi didaerah dengan investor tentu menjadi salah satu tugas Kepala Daerah agar investor nyaman di Abdya, “. (*)

Related posts