Warga “Udang Lobster” Sambut Hangat Doto Zaini

Simeulue [kanalaceh.com] – Kedatangan Gubernur Aceh, dr H Zaini Abdullah disambut hangat dan akrab oleh ratusan masyarakat Simeulue. Bahkan sejumlah siswa-siswa mulai dari SD hingga SMP pun ikut menyambut kedatangan Doto Zaini di daerah berjuluk “Simeulue Berhati Emas” itu.

Tidak membuang kesempatan saat bertemu orang nomor satu di Tanah Rencong ini, puluhan siswa menyempatkan diri bersalaman. Mengenakan kemeja lengan panjang putih dan jelana hitam, Gubernur juga diajak foto bersama dengan puluhan siswa tersebut.

Seperti diwartakan sebelumnya, Gubernur Zaini Abdullah yang mengikutsertakan sejumlah kepala SKPA, secara marathon, sejak pagi tadi Jum’at 16 Oktober hingga 19 Oktober 2015, kembali “bergerilya”, meninjau proyek-proyek pembangunan yang bersumber dari Otsus dan APBA 2015 di sejumlah Kabupaten.

Kunjungan kerja Gubernur dimulai dari daerah penghasil udang lobster, Simeulue. Kemudian Gubernur akan meninjau progres pembangunan di Aceh Barat Daya.

Melalui rute darat, Doto Zaini bersama rombongan juga akan ‘membelah’ pegunungan Gayo Lues, selanjutnya memonitor capaian pembangunan di Kabupaten Aceh Timur, Kota Langsa sampai ke Aceh Tamiang. Senin siang, 19 Oktober 2015, mantan Menlu GAM itu bersama rombongan kembali ke Banda Aceh. [saimi tripa]

Related posts