IHSG Diprediksi Rebound, Empat Saham Bisa Jadi Pilihan

IHSG diprediksi rebound, Empat Saham Bisa Jadi Pilihan
Aktivitas di Bursa Efek Indonesia (REUTERS)

JAKARTA (KANAL ACEH.COM) – IHSG diprediksi rebound ke level di rentang 4.700-4.725. Analis PT HD Capital Tbk, Yuganur Wiijanarko, mengatakan pelaku pasar dapat memanfaatkan momentum untuk mengakumulasi pembelian pada saat indeks harga saham gabungan (IHSG) yang tengah turun dalam beberapa hari terakhir.

“Koreksi dalam tren minor IHSG dapat dijadikan kesempatan untuk akumulasi buy,” ujarnya di Jakarta, Kamis, 29 Oktober 2015.

IHSG kemarin ditutup terkoreksi 1,4 persen atau 65,318 poin di 4,608,740. Hari ini diperkirakan IHSG akan berbalik arah atau rebound ke level 4.700-4.725.

Yuganur merekomendasikan agar investor dapat mengakumulasi empat saham berikut ini sebagai saham pilihan:

1. Saham PT Pembangunan Properti dengan target trading di level Rp3.950.

Tren penguatan jangka pendek dan menengah pada emiten konstruksi BUMN ini berpotensi untuk melanjutkan kenaikan menuju resisten psikologis di atas level Rp3.975.

2. Saham PT Summarecon Agung Tbk dengan target trading di level Rp1.645.

Proses perbaikan jangka pendek pada emiten properti ini dari sideways konsolidasi menuju potensi tren penguatan dapat dijadikan trading momentum play, sehingga direkomendasikan akumulasi pada minor koreksi pullback.

3. Saham PT Indofood Sukses Makmur Tbk dengan target trading di level Rp6.45.

HD Capital melihat bahwa sentimen negatif terlihat sudah cukup terdiskon dalam pergerakan harga sebelumnya di emiten holding produsen mie instan ini. Sehingga direkomendasikan akumulasi dalam proses perbaikan tren jangka pendek dan menengah menuju target atas di level Rp6.450.

4. Saham PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk dengan target trading di level Rp810.

Proses perbaikan tren jangka menengah ke arah yang lebih positif dalam bentuk koreksi minor setelah kenaikan uptrend channel tajam di emiten small cap perbankan BUMN ini.

“Sehingga, para investor disarankan untuk memanfaatkan kondisi ini sebagai kesempatan untuk beli menuju proses kenaikan ke level Rp810,” tuturnya. (Sumber: VIVA.co.id)

Related posts