Gubernur Aceh hadiri silatuhrahmi dan Maulid akbar Fokusgampi

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Gubernur Aceh, Zaini Abdullah, Minggu (3/4), menghadiri silatuhrahmi silatuhrahmi masyarakat Pidie dan Maulid akbar Fokusgampi Banda Aceh.

Acara yang dihadiri ribuan masyarakat Pidie dan mahasiswa tersebut, dilangsungkan di Anjong Mon Mata Banda Aceh.

Dalam sambutannya, Zaini menegaskan komitmen dirinya dalam upaya penegakan syariat Islam, sebab hal itu merupakan visi dan misi dirinya saat maju pada Pilkada 2012 lalu.

Karena itu, dalam berbagai program yang mendukung pelaksanaan syariat Islam secara kaffah, salah satunya adalah membangun pusat dan syair Islam, seperti Masjid Raya Baiturahman Banda Aceh.

Dengan selesainya renovasi Masjid Raya Banda Aceh nanti, maka akan membuat semakin mempercantik, dan sekaligus mampu menambah ribuan jamaah untuk bisa sholat di masjid tersebut.

“Masjid Raya Baiturahman nanti akan seperti Masjid Nabawi di Madinah,” kata Zaini.

Upaya penegakan syariat Islam secara kaffah di bidang ekonomi juga menjadi perhatian dirinya, karena itu, sebagai Gubernur Aceh dan pemegang saham pengendali (PSP), dirinya telah melakukan perubahan fundamental atas bank tersebut, yakni merusaknya dari konvensional ke syariah.

“Tahun ini Bank Aceh telah menjadi syariah,” terang Zaini.

Dengan mensyariatkan Bank Aceh, maka tidak akan ada lagi praktik riba di bank milik Pemerintah daerah tersebut. [Saky]

Related posts