Derby Merseyside yang timpang

Liverpool vs Everton. (Getty Images)

Liverpool (KANALACEH.COM) – Derby Merseyside akan menjadi sajian Premier League tengah pekan ini. Kalau Liverpool sedang oke-okenya, Everton justru meraih sederet hasil tak memuaskan belakangan ini.

Liverpool mulai bisa menerjemahkan keinginan Juergen Klopp di atas lapangan. Keinginan Klopp untuk memainkan sepakbola ‘heavy metal’ berhasil diterjemahkan dengan baik oleh para pemain Liverpool.

Simak bagaimana mereka memenangi duel dengan Borussia Dortmund di leg II babak perempatfinal Liga Europa. Pada awalnya, Liverpool memang melakukan kesalahan dengan bermain renggang melawan Dortmund, yang justru punya pemain-pemain lihai. Imbasnya, Liverpool sempat tertinggal 0-2.

Namun, di babak kedua, The Reds berhasil memutarbalikkan keadaan. Ketika ritme Dortmund mulai kendur dan tampak kesulitan untuk menembus pertahanan Liverpool, anak-anak buah Klopp justru malah tambah kencang. Alhasil, dari tertinggal 1-3, Liverpool berhasil membalikkan skor menjadi 4-3.

Hasil di lapangan berbicara dengan sendirinya. Dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang, Liverpool meraih tiga kemenangan, yang mana didapat dalam tiga laga beruntun. Hebatnya, Liverpool menorehkan 10 gol –meski juga kebobolan lima gol– dalam tiga laga tersebut.

Melihat timnya mulai menyatu dengan gaya main yang ia inginkan, Klopp kini mulai berani untuk melakukan rotasi. Pada laga melawan AFC Bournemouth akhir pekan lalu, Liverpool menurunkan sejumlah pemain muda. Hasilnya, mereka tetap menang 2-1.

Ini berbeda dengan Everton yang tidak sekali pun meraih kemenangan dalam lima laga terakhir. The Toffees menelan dua kekalahan dan meraih tiga hasil imbang.

Buruknya performa Everton turut memengaruhi posisi manajer mereka, Roberto Martinez. Kendati sukses memperbaiki gaya main Everton menjadi lebih atraktif selepas kepergian David Moyes, Martinez belakangan mulai dipertanyakan.

Martinez menyebut, yang dibutuhkan Everton kini adalah konsistensi. Oleh karena itu, ia tidak akan membuat perubahan besar dalam hal susunan pemain pada laga melawan Liverpool.

“Saya pikir, Anda tidak bisa begitu saja menekan tombol on dan off. Kami harus menjaga performa sebelum bermain di semifinal (Piala FA). Anda tidak bisa bilang: ‘Oke, tekan tombol on. Kami akan main bagus sekarang’. Tidak seperti itu caranya,” ujar Martinez kepada Sky Sports.

Di laga lainnya, dua klub asal Manchester, Manchester City dan Manchester United, juga akan bertanding tengah pekan ini. City akan bertanding ke markas Newcastle United, sementara United akan menjamu Crystal Palace.

United butuh kemenangan untuk menjaga kans mereka masuk zona empat besar. Sementara, City tentu tidak ingin tersandung dan memberikan rival sekota mereka angin segar. [Detik]

Related posts