BARAZA Pusat evaluasi tim pemenangan Pidie

imageSigli (KANALACEH.COM): Komite pimpinan pusat (KPP) Barisan Relawan Zaini Abdullah (BARAZA), melakukan kunjungan dan evaluasi ke kantor tim pemenangan Kabupaten Pidie.

Silatuhrahmi dan evaluasi tersebut, dilakukan pada, Sabtu (7/5), di kantor Komite Pengurus Kabupaten BARAZA Pidie.

Hadir dalam evaluasi tersebut, Ketua dewan penasehat BARAZA, Muchlisin, ST, MM, Korwil Pidie, Rozzy Wanella, dan sejumlah pengurus pusat lainnya, Halim, dan Bung Nana.

Sementara, dari kabupaten Pidie, sebanyak 35 pengurus kabupaten hadir dalam rapat evaluasi tersebut.

Dalam rapat tersebut, Ketua PENASEHAT BARAZA, Muchlisin memberikan instruksi kepada tim pemenangan kabupaten Pidie, untuk segera membentuk struktur kepengurusan gampong, dan diharapkan pada akhir Mei 2016, sudah terbentuk 50 persen struktur kepengurusan dari jumlah gampong yang ada. “Kita perkuat pembentukan struktur kabupaten,” tandas Muchlisin. [Saky]

Related posts