Penikaman massal terjadi di London, 1 tewas dan 6 luka

Polisi London berjaga di dekat tenda forensik yang didirikan di lokasi korban tewas. (Reuters)

London (KANALACEH.COM) – Satu orang tewas dan enam lainnya terluka ketika seorang pria bersenjata pisau melakukan penikaman acak di pusat kota London, Inggris.

“Terorisme menjadi salah satu kemungkinan motif yang sedang didalami,” demikian pernyataan kepolisian Metropolitan London, Kamis (4/8).

Dalam peristiwa yang terjadi pada Rabu (3/8) malam itu, polisi berhasil menangkap seorang tersangka pria setelah dia dilumpuhnya dengan menggunakan sengatan listrik.

Seorang pria bernama Paul menghubungi BBC Radio London menceritakan bahwa dia sedang menuju bioskop Bloombury bersama kekasihnya saat dia melintas di lokasi kejadian.

“Kami melintas di tempat itu dan melihat banyak polisi di mana-mana…begitu banyak polisi…dan satu jasad tergeletak di jalan ditutupi selimut,” ujar Paul.

“Nampaknya seseorang menikam seorang perempuan hingga dia tewas. Kami lalu pergi ke bar di seberang jalan dan polisi menanyai kami dan pengunjung bar lainnya,” tambah Paul.

Dalam pernyataan lengkapnya kepolisian mengatakan, penikaman itu terjadi di Russel Square pada pukul 22.33 waktu setempat.

“Seorang perempuan dirawat di lokasi kejadian tetapi dinyatakan tewas tak lama kemudian. Kami masih menunggu kabar soal korban lainnya,” demikian kepolisian.

“Seorang pria ditahan pada pukul 22.39 setelah dilumpuhkan dengan menggunakan taser yang dilepaskan salah seorang petugas. Tambahan personel dikerahkan untuk mengamankan lokasi kejadian,” tambah polisi.

Di hari yang sama, Scotland Yard mengumumkan pihaknya mengerahkan 600 personel bersenjata untuk berpatroli di London setelah serangkaian serangan teror di Perancis dan Jerman. [Kompas]

Related posts