Masyarakat dan pemuda minta DPRK Pidie tidak membuat kegaduhan

Masyarakat dan pemuda PIdie gelar aksi di depan kantor DPRK Pidie, kamis (20/10). (kanal aceh/Rajali)

Pidie (KANALACEH.COM) – Masyarakat dan pemuda Pidie menggelar aksi massa di depan gedung DPRK Pidie untuk meminta DPRK Pidie Khususnya Komisi A agar tidak memperkeruh suasana menjelang pilkada.

Koordinator aksi Faisal Delima mengatakan, DPRK Pidie jangan menciptakan kegaduhan yang berpotensi memunculkan kegelisahan di tengah-tengah masyarakat.

Lanjutnya, sikap dan tindakan DPRK Pidie tersebut dapat memicu dan memunculkan radikalisme dan anarkisme politik. “Jika ini terjadi maka dewan terhormat harus bertanggungjawab baik secara moral dan secara hukum sebagaimana berlaku di Republik ini,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa upaya yang dilakukan oleh pihak terkait untuk mengagalkan paslon tertentu adalah sangat tidak logis. Penyelenggara dan pengawas pemilu dalam hal ini KIP, Panwaslih dan Gakkumdu telah menjalankan peran dan fungsinya. Namun, campur tangan DPRK Pidie telah menyebabkan polemik baru.

Untuk itu, pihaknya kembali mengultimatum agar DPRK Pidie segera menghentikan skenario adu-domba untuk menjatuhkan karakter paslon tertentu atas berbagai tuduhan yang tidak mendasar.

“Mari kita wujudkan Pilkada Damai, Demokratis,berkualitas, Jujur tanpa Intimidasi dan teror bagi masyarakat Pidie,” ungkapnnya.[Rajali Samidan]

 

Related posts