Harga cabai di Langsa capai Rp100 ribu per kg

Pasca erupsi Sinabung, harga cabai di Banda Aceh naik
Cabai. (liputan6.com)

Langsa (KANALACEH.COM) – Seminggu belakangan ini harga cabai merah di pasar tradisional Kota Langsa mencapai Rp100 ribu per kilogram (kg). Padahal sebelumnya Rp60 per kg hingga Rp80 ribu per kg.

Pedagang tradisional, Nursamsi (48) mengatakan, kenaikan harga cabai ini akibat akibat pasokan dari daerah penghasil sangat minim.

“Kemungkinan akibat cuaca buruk membuat petani cabai gagal panen,” katanya kepada Kanalaceh.com, Rabu (9/11).

Nursamsi menambahkan, bervariasinya harga jual cabai merah di pasar tradisional ini tergantung dari mutu komoditi. “Bila baik mutu cabai merah tersebut bisa mencapai Rp110 ribu per kg,” tambahnya.

Akibat mahalnya harga cabai merah, tidak semua pengecer di pasar tersebut menyediakan cabai merah hanya dibeberapa kios sayur saja.

“Kalaupun ada di sejumlah kios nampak hanya tiga hingga lima kilogram saja, malah ada yang hanya sebagai pelengkap saja,” kata Rahmad pedagang lainnya.

“Kalau harga mahal, konsumen juga kurang, dari pada cabai busuk tidak terjual, mending tidak menyediakan cabai,” lanjut Rahmad.

Padahal biasanya, aku Rahmad, dirinya menyediakan cabai merah hingga puluhan kilogram di samping menyediakan aneka sayuran lainnya seperti kol, buncis, labu, kentang, wortel, mentimun, bawang merah dan putih serta aneka sayuran lokal lainnya. [Erza]

Related posts