Nasaruddin ungkap alasan AZAN harus menang di Banda Aceh

Cawagub Aceh, Nasaruddin. (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Cawagub Aceh, Nasaruddin yang berpasangan dengan Cagub Aceh, Zaini Abdullah, mengungkapkan alasan pentingnya kemenangan pasangan AZAN di Banda Aceh.

“Sebab, yang pertama, dari segi politik Kota Banda Aceh merupakan pusat pemerintahan. Manakala di Banda Aceh unggul, yakinlah di seluruh Aceh kita akan menang,” kata Nasaruddin.

Demikian disampaikan Nasaruddin usai meresmikan Rumah Pemenangan dan mengukuhkan tim AZAN Kota Banda Aceh, Kamis (10/11).

“Yang kedua, para pemilih di Banda Aceh adalah pemilih yang rasional,” ujarnya.

Nasaruddin menjelaskan, saat Zaini Abdullah menjadi Gubernur Aceh periode pertama, Provinsi Aceh menjadi daerah yang banyak meningkatkan infrastruktur.

“Selain meningkatkan infrastruktur, di periode kedua nanti, kita sepakat untuk memberdayakan ekonomi masyarakat dan menciptakan lapangan kerja,” ungkapnya.

Alasan ketiga, di Kota Banda Aceh ini harus unggul, karena kota ini merepresentasikan seluruh penduduk Aceh. “Ada yang bekerja, mahasiswa, dan sebagainya di sini,” jelasnya.

Ia mengingatkan kepada tim AZAN Kota Banda Aceh untuk mensolidkan tim pemenangan. “Solid dengan tim provinsi, kecamatan, dan gampong,” pesannya.

Untuk diketahui, pasangan yang berakronim AZAN ini mendapatkan nomor urut 4 untuk Pilgub Aceh 2017 mendatang. [Aidil Saputra]

Related posts