Rektor Unsyiah jadi inspektur upacara Hari Pahlawan

Rektor Unsyiah, Prof Samsul Rizal menjadi inspektur upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November 2016 di Taman Makam Pahlawan, Peuniti, Banda Aceh, Kamis (10/11). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Rektor Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Prof Samsul Rizal menjadi inspektur upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November 2016 di Taman Makam Pahlawan, Peuniti, Banda Aceh, Kamis (10/11).

Upacara tahunan itu dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh, antara lain Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Aceh, Mayjen TNI (Purn) Soedarmo, Pangdam IM, Mayjen TNI Tatang Sulaiman, Kapolda Aceh, Brigjen Pol Rio Septianda Djambak, Kajati Aceh, Raja Nafrizal SH MH, dan Wakil DPRA, T Irwan Djohan.

Selain itu, turut hadir Rektor UIN A-Raniry Prof Farid Wajdi, Kepala Kantor Pertahanan untuk Provinsi Aceh, Brigjen TNI Adi Sudaryanto SIP, dan Wakil Ketua MPU Aceh, Teungku Hasbi Albayuni.

Pantauan di lapangan, proses upacara berlangsung khidmat. Meskipun tidak ada kata sambutan dari pada inspektur acara.

Usai upacara berlangsung, seluruh peserta upacara menziarahi dan menaburkan bunga pada makam-makam pahlawan yang ada di lokasi pemakaman. Makam yang ramai diziarahi Forkopimda, yaitu makam Mayjen TNI (Purn) Teuku Djohan dan Kolonel Inf Nyak Adam Kamil.

Secara keseluruhan, kegiatan tersebut mulai berlangsung sejak pukul 08.15 WIB dan berakhir sekitar pukul 08.45 WIB. [Aidil/rel]

Related posts