Keluarga Negeri Antara peringati Maulid Nabi 

Keluarga Negeri Antara peringati Maulid Nabi 
Plt Bupati Aceh Tengah, Alhudri menghadiri peringatan Maulid Nabi Keluarga Negeri Antara (KNA) di Asrama Haji Banda Aceh, Minggu (5/2). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Paguyuban masyarakat Gayo di Banda Aceh dan Aceh Besar yang tergabung dalam organisasi Keluarga Negeri Antara (KNA) memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Minggu (5/2) di Asrama Haji Banda Aceh.

Acara yang dirangkai dengan silaturrahmi itu tampak dihadiri lebih seratus orang dan turut hadir pula Plt Bupati Aceh Tengah, Alhudri serta beberapa tokoh Gayo di Banda Aceh.

Ketua KNA, Jamhuri mengatakan peringatan Maulid Nabi merupakan agenda tetap setiap tahun.

“Untuk mempererat silaturrahmi diantara anggota KNA, kita juga rutin arisan setiap bulan dan saling menjenguk diantara sesama,” ujarnya.

Sementara Plt Bupati Alhudri mengatakan agenda peringatan Maulid Nabi yang dilaksanakan KNA sangat tepat untuk meningkatkan nilai ibadah sekaligus wujud silaturrahmi yang semakin erat disela rutinitas kesibukkan sehari-hari.

“Apa yang sudah dilakukan KNA selama ini kami nilai sudah baik, dan tentu setiap paguyuban dimanapun itu perlu terus dipupuk rasa kebersamaan dan semangat kekeluargaan, satu diantaranya melalui peringatan Maulid Nabi,” kata Alhudri.

Peringatan Maulid Nabi diisi dengan ceramah dan diakhiri dengan penyerahan santunan kepada anak yatim. [Aidil/rel]

Related posts