Kebakaran hanguskan 76 ruko di Aceh Selatan

Kebakaran hanguskan 76 ruko di Aceh Selatan
Ruko di Aceh Selatan ludes terbakar. (Ist)

Tapaktuan (KANALACEH.COM) – Kebakaran hebat yang terjadi di Lorong Taqwa dan Mawar, Kota Fajar, Kecamatan Kluet Utara, Kabupaten Aceh Selatan, Rabu (19/4) sekira pukul 03.00 WIB mengharguskan 76 unit rumah toko (ruko).

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun sebanyak 197 jiwa terpaksa diungsikan akbat kejadian nahas tersebut.

“Kerugian diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah, karena rata-rata pemilik ruko tidak berhasil menyelamatkan harta bendanya. Ke 76 unit ruko tersebut rata dengan tanah. Saat ini kami sudah mendirikan dapur umum dan tenda pengungsian untuk korban musibah kebakaran tersebut,” kata Camat Kluet Utara, H Zainal SE kepada Serambi, Rabu (19/4).

Lebih lanjut, H Zainal menambahkan, bahwa pihak kecamatan terus berkoordinasi untuk mengambil langkah penanganan dan menfasilitasi jumlah data kerugian yang ditimbulkan akibat kejadian itu.

“Dari sisi bantuan BPBD dan Pemadam sudah sangat memuaskan, cuma karena angin bertiup begitu kencang membuat puluhan Ruko tersebut tidak berhasil diselamatkan dari amukan api,” katannya.

Demikian juga pasca kejadian, bantuan dari Dinas Sosial juga dilaporkan sudah sampai kelokasi, baik tenda maupun dapur umum sudah dibuka untuk masyarakat korban kebakaran dinaksud.

“Sarapan pagi dilayani di dapur umum, demikian juga untuk tenda sudah di dirikan. Kami juga sudah membentuk tim, untuk penerima bantuan dan penyaluran bantuan, posko juga sudah kita buka,” pungkasnya. [Serambinews]

Related posts