Aryos raih penghargaan Kemendagri

Aryos raih penghargaan Kemendagri
Penghargaan dari Kemendagri untuk Aryos Nivada.

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Peneliti Jaringan Survey Indonesia (JSI), Aryos Nivada meraih penghargaan dari Direktur Jendral Politik dan Pemerintahan Umum Menteri Dalam Negeri, Soedarmo pada Jumat (21/4) di Kantor Kementrian Dalam Negeri, Jakarta.

Aryos mendapatkan penghargaan atas bentuk kontribusinya melalui pemantauan proses Pilkada Aceh 2017 dari awal hingga berakhir. Selain itu memberikan masukan berupa produk kajian hasil dari lembaga JSI.

“Alhamdulillah baru dapat penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri. Saya membantu menyukseskan penyelenggaraan Pilkada di Aceh,” katanya saat dihubungi Kanalaceh.com dari Banda Aceh, Jumat siang.

Di samping itu, Aryos menambahkan, dia mendapat penghargaan tersebut atas kritikan konstruktif dan solutif terhadap kendala yang terjadi selama proses Pilkada di Aceh berlangsung. “Atas kontribusi itu dinilai oleh Mendagri,” tambah Aryos.

Lalu, Aryos juga berharap ke depannya kelemahan atau kekurangan dari sisi regulasi pilkada ataupun pemilu harus dapat diperbaiki sekaligus lebih dimaksimalkan dalam memberikan pendidikan politik kepada pemilih. [Aidil Saputra]

Related posts