PSI Sabang siap hadapi verifikasi adminitrasi dari KPU

PSI Sabang siap hadapi verifikasi adminitrasi dari KPU
Ketua DPD PSI Kota Sabang, Zainal Arifin. (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Dalam rangka menyambut Pemilu 2019 dan menjawab tantangan politik di kalangan anak muda. Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai penyokong politik anak muda akan ikut ambil posisi dalam pesta demokrasi tesebut.

DPD PSI Kota Sabang yang diketuai oleh Zainal Arifin sudah melakukan koordinasi internal dan melengkapi persyaratan administrasi yang dikumpulkan pada bulan Maret yang lalu. Sampai berita ini diterbitkan Partai DPD PSI Kota Sabang masih menunggu hasil verifikasi dari KPU.

Zainal selaku ketua DPD PSI sabang mengatakan, dirinya yakin dan optimis bahwa DPD PSI Sabang 100% akan lolos dalam verifikasi oleh KPU.

“Saya berharap kepada seluruh pengurus DPD PSI Sabang agar mempersiapkan segala yang diperlukan, untuk menghadapi persaingan politik yang menyajikan tantangan dan potensi diri yang mumpuni,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kanalaceh.com, Minggu (14/5).

Persaingan politik yang menggunakan sistem penyebaran isu-isu tertentu, politik dengan uang, bahkan menebar teror, lanjut Zainal, merupakan alur politik yang sudah menjadi rahasia umum di negara ini.

Menurutnya, berpolitik haruslah sehat akal dan tindakan, juga perlunya sosialisasi kepada masyarakat agar tidak mudah terpengaruhi oleh politik yang menggunakan cara tersebut.

“Menurut informasi yang didapat hasil proses verifikasi akan keluar pada bulan Oktober 2017, ketika semua proses tersebut sudah mencapai hasil sepeti yang diharapkan, maka saat itu kami selaku DPD PSI Sabang sudah resmi menjadi bagian dalam Pemilu 2019,” ungkapnya. [Aidil/rel]

Related posts