Tips bikin baterai ponsel anda tahan lama

Tips bikin baterai ponsel anda tahan lama
Ilustrasi - Pengisian baterai ponsel. (Kompas com)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Baterai menjadi komponen terpenting dari sebuah perangkat mobile seperti ponsel. Umumnya ponsel terkini mengonsumsi daya yang cukup besar.

Diambil dari berbagai sumber, ada beberapa cara yang bisa pengguna lakukan untuk mengoptimalkan ketahanan baterai ponsel.

Matikan modus getar

Modus getar bisa menghabiskan lebih banyak baterai daripada mode ringtone. Matikan mode getarnya untuk menjaga daya baterai kamu tetap hemat dan tidak terbuang sia-sia.

Hindari penggunaan live wallpaper

Meskipun live wallpaper membuat tampilan layar ponsel pengguna menjadi menarik, namun rupanya fitur tersebut bisa menguras baterai lebih besar. Untuk membuat baterai lebih awet, pengguna disarankan untuk menggunakan wallpaper statis sehingga tidak menyedot baterai secara berlebihan.

Turunkan kecerahan layar

Kecerahan layar ponsel harus diatur agar tidak banyak mengonsumsi daya baterai. Semakin terang layar, maka semakin besar daya yang harus dikeluarkan, terlebih bila pengguna menggunakan resolusi Full HD atau Quad HD. Pengguna juga bisa menerapkan pengaturan manual dan memposisikan kecerahan layar tingkat redup seoptimal mungkin.

Persingkat waktu standby

Pengguna bisa mengatur agar ponsel bisa mematikan layar dalam waktu cepat. Pengguna bisa mempersingkat waktu time-out atau standby dengan memilih waktu 15 detik. [okezone]

Related posts