Mualem kembali pimpin Partai Aceh secara aklamasi

Mualem kembali pimpin Partai Aceh secara aklamasi
Dokumentasi - Ketua Umum PA, Muzakir Manaf alias Mualem didampingi Ketua KPA Pase, Tgk Nie dan sejumlah pengurus PA menggelar jumpa pers di kantor DPA PA, Banda Aceh, Rabu (1/6). (Serambinews)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Muzakir Manaf alias Mualem terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh untuk periode 2018-2023.

Mualem terpilih dalam Mubes II Partai Aceh di Muraya Kyriad Hotel, Banda Aceh, Selasa (13/2).

Sebelumnya, ada tujuh kandidat yang mendaftarkan diri sebagai Ketua Umum DPA PA periode 2018-2023. Yaitu, Mualem, Roni Ahmad atau Abusyik, Kamaruddin Abu Bakar, Maryati, Yussaini Mansur, Azhar Abdurrahman, dan Sarjani Abdullah.

Ketua Panitia Pelaksana yang juga Ketua DPRA, Tgk Muharuddin menjelaskan, sebanyak lima calon mengundurkan diri, dan satu calon yakni Abusyik tidak menghadiri Mubes.

“Forum memutuskan kalau pemilihan ditetapkan melalui aklamasi. Akhirnya Mualem kembali terpilih,” jelasnya.

Mubes II Partai Aceh berjalan sejak Selasa (13/2) pagi tadi. Mubes dipimpin oleh lima orang, yaitu Dahlan Jamaludin, Erwanto, Mirza Ismail, Sarjani, Zulfadli.

Seperti diketahui, Mualem yang merupakan Mantan Panglima GAM setelah Tgk Abdullah Syafi’i berhasil meraih suara rakyat Aceh pada tahun 2012, sehingga ia pun menjadi Wakil Gubernur Aceh bersanding bersama Zaini Abdullah.

Sebelum pelaksanaan Mubes II Partai Aceh, Mualem juga merupakan Ketua Umum DPA PA/KPA. [Aidil/rel]

Related posts