Melalui PKA, Mendikbud: Aceh menghargai budayanya

Mendikbud, Plt Gubernur Aceh dan Wali Nanggroe membuka PKA VII di Stadion Harapan Bangsa, Minggu (5/8). (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Menteri pendidikan dan Kebudayaan RI, Muhajir Effendi mengapresiasi Pemerintah Aceh untuk membangkitkan kembali gairah menjaga kebudayaan melalui Pekan Kebudayaan Aceh (PKA).

Hal itu dikatakannya saat membuka PKA ke VII di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu malam (5/8). Pembukaan PKA sendiri dihadiri ribuan warga Aceh dan tamu undangan dari berbagai negara sahabat.

Muhajir mengatakan, PKA merupakan bentuk komitmen Pemerintah Aceh dalam menjaga tradisi dan budaya dari gempuran budaya lain yang masuk ke Indonesia, khususnya Aceh.

Kemudian, Aceh merupakan daerah yang sangat menghargai kebudayaannya melalui berbagai even. “Aceh sangat menghargai dan menjunjung tinggi Kebudayaannya melalui PKA yang sudah menjadi rutinitas untuk dilaksanakan,” katanya.

Untuk itu, mulai Tahun depan, setiap event kebudayaan lokal di Indonesia akan mendapat anggaran dari Pemerintah Pusat. Sebagaimana tertuang dalam UU Kebudayaan Nomor 9/2017. Sehingga, kebudayaan lokal yang ada Indonesia mendapat tempat yang sangat strategis dalam memajukan daerah.

“Mulai Tahun depan Kebudayaan akan mendapat dana tersendiri. Melaksanakan kegiatan kegiatan, seperti PKA di Aceh,” ujarnya.

Sementara itu, Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyebut PKA sebagai representatif dalam membangun Aceh ke depan melalui budaya dan spirit kebersamaan.

“Kegiatan ini pada prinsipnya diselenggarakan untuk memperkuat rasa persaudaraan sesama Rakyat Aceh, melalui kegiatan budaya dan siar agama, mengingat ada banyak ragam budaya yang berkembang di provinsi Aceh,” kata Nova. [Jimi Pratama]

Related posts